Saat membiacakan HP untuk kebutuhan gaming yang terlintas adalah spesifikasi dan harga yang tidak murah. Padahal ada banyak HP gaming 2 jutaan yang bisa dipertimbangkan.
Rentang harga tersebut sudah bisa memberikan pilihan ponsel yang bisa menunjang gaming. Sehingga impian untuk bisa berkair di dunia gaming secara profesional bukanlah hayalan.
Sebelum memutuskan untuk membelinya, alagkang baiknya untuk membaca ulasan berikut ini. Paling tidak akan mendapatkan gambaran denga harga sekian mendapatkan spesifikasi seperti apa.
HP Gaming Terbaik Spek Gahar
1. Xiaomi Black Shark 3 Pro
Berlapis layar Amoled dengan size 7,1 inchi, HP besutan Xiaomi ini siap memanjakan gamer dengan berbagai keunggulannya. HP ini didukung dapur pacu snapdragon 865 yang cukup tinggi di kelasnya.
Kolaborasinya dengan GPU Adreno dan pilihan variasi RAM 8/12 GB menjadikan ponsel ini prima untuk menjalankan game berat sekalipun. Soal daya tahan baterai juga sangat mendukung aktivitas game yang membutuhkan waktu yang panjang.
Black Shark 3 Pro memiliki baterai dengan kapasitas 5000 mAh dan didukung dengan fast charging yang menambah kesan mewah HP ini. Untuk mempercepat koneksi jaringan internet, ponsel ini sudah didukung teknologi 5 G.
2. Nubia Red Magic 3
Mungkin brand satu ini masih jarang didengar secara luas di kalangan pengguna smartphone, terlebih khusus gaming. Namun, siapa sangka pendatang baru ini memiliki spesifikasi gahar dan mampu mendukung aktivitas game berat.
Nubia Red Magic 3 sudah didukung snapdragon 855 yang kecepatan dan kekuatannya tidak diragukan lagi. Ponsel ini memiliki dukugan cooling fan yang tertanam di dalamnya yang jarang ditemukan pada smartphone gaming lainnya.
Selain itu, untuk urusan layar Nubia menggunakan jenis Amoled yang menawarkan pengalaman baru pada grafis lebih baik. Dukungan RAM dan ROM yang besar menjadikan ponsel ini sebagai HP gaming terbaik tahun 2020.
3. Asus ROG Phone 2
Asus menjadi salah satu yang kerap menawarkan perangkat gaming berelas, tidak mengherankan produsen satu ini terus berinovasi dan mengeluarkan jenis terbarunya.
Ponsel merupakan lanjutan dari seri sebelumnya yang telah mengalami beberapa peningkatan dari spesifikasi. ROG Phone 2 didukung dengan snapdragon 855 dengan variasi pilihan RAM 8/12 GB.
Untuk memberikan kenyamanan bermain yang nyaman dan leluasa, ROG Phone 2 memiliki layar 6,6 inci dengan tipe OLED. Untuk urusan daya tahan, calon pengguna tidak perlu khawatir dengan kemampuannya.
Tipe ini juga termasuk dalam HP baterai 6000 mAh dengan dukungan fast charging memberikan kemudahan saat menggunakannya, anti repot sering melakukan pengisian.
4. Vivo iQOO 3 5G
Tidak ingin kalah dengan kompetitornya, brand Vivo ikut serta dalam meramaikan ponsel gaming dengan spesifikasi lengkap. Salah satu yang menjadi andalan ponsel ini sudah didukung dengan jaringan 5G, tidak mengherankan ponsel dengan spesifikasi ini banyak diburu penggemarnya.
IQOO 3 5G memiliki layar dengan teknologi Amoled yang berukuran 6,4 inci. Dukungan RAMnya berkapasitas 6/8/12 GB dab ROM yang besar tentu dapat memuat banyak game yang bisa dimainkan.
Ponsel ini juga sudah dibekali dengan teknologi snapdragon 865 yang tertanam, sehingga sudah sepantasnya masuk dalam jajaran HP gaming terbaik tahun ini.
5. Realme X
Realme menjadi brand yang sangat gencar dalam memasarkan produk-produk baru mereka. Untuk tipe yang mendukung gaming dan memang sepsifikasinya dikhususkan untuk itu adalah Realme X.
Ponsel ini sudah didukung dengan chipset snapdragon 710 yang berpadu dengan GPU Andreno 616. CPU tertanamnya adalah octa core dan variasi RAM 4/6/8 GB menjadikan Realme X tidak dilewatkan begitu saja.
Sedangkan kapasitas baterainya memang tidak sebesar HP gaming terbaik lainnya, 3675 mAh namun dilengkapi dengan fitur fast charging. Sisi menarik lainnya terdapat pada model motorized pop up kamera yang dimiliki. Dengan spesifikasi ini, menjadikan Realme X patut diperhitungkan.
Kumpulan artikel populer lain!
6. Samsung Galaxy S10+
Samsung menjadi produsen HP gaming terbaik selanjutnya yang turut mewarnai kompetisi ini. Ponsel seri Galaxy S10+ hadir dengan ukuran layar 6,4 inci dan telah didukung curved infinity HDR10.
Layar yang luas tersebut tentu akan memberikan kenyamanan dalam bermain game. Untuk RAM sendiri, memiliki variasi 8/12 GB dengan pilihan RAM mencapai 1 TB. Daya tahan baterai pun terbilang bsear, 4100 mAh.
Selain itu, untuk urusan tenaga S10+ dibekali dengan Exynos 9820 octa yang berkolaborasi dengan GPU Mali G 76 MP12. Spesifikasi ini semakin memperjelas bahwa S10+ cukup tangguh untuk aktivitas gaming.
7. OnePlus 6T
OnePlus 6 T merupakan versi upgrade dari sebelumnya, OnePlus 6. Dengan upgrade tersebut mengalami beberapa perubahan spesifikasinya. Dalam urusan layar, versi terbaru memiliki lebar 6,41 inci dengan teknologi Amoled.
Rasio layar yang dimiliki dapat membuat mata pengguna lebih nyaman karena kualitas grafiknya. Dapur pacu utama 6T adalah snapdragon 845 yang dikombinasikan dengan variasi Ram 6/8 GB.
Sedangkan internalnya tidak perlu diragukan lagi, karena memiliki kapasitas besar yang mampu untuk memuat lebih banyak game. Layar yang berkelas dengan dukungan berbagai fitur.
8. Oppo A9
Sebenarnya ponsel ini sudah keluar dari tahun 2019, namun kemampuan yang dimilikinya membuat bertahan dan tidak bisa dilewatkan begitu saja. A9 disokong oleh baterai dengan kapasitas 5.000 mAh dengan fitus reverse charging yang memungkinkan mengisi daya perangkat lain.
Selain itu, untuk urusan layar A9 memiliki ukuran 6,5 inci. RAM yang tertanam adalah 8 GB dengan internal berkisar 128 GB. Namun, jika berasa internal kurang, maka pengguna bisa mengkombinasikan dengan micro SD hingga mencapai 256 GB.
Dapur utama Oppo A9 adalah snapdragon 665 dikombinasikan dengan GPU andreno 610. Dengan harga berkisar 3 jutaan, smartphone tipe ini menjadi salah satu pendukung gaming yang tidak bisa dilewatkan begitu saja.
9. Razer Phone 2
“phone for gaming” itulah slogan ponsel yang merupakan produk besutan pemuda asal Singapura, Min-Lang Tan ini. Razer Phone 2 menjadi penantang brand ponsel lain yang berkompetisi memasarkan smartphone gaming.
Sedangkan memori internalnya tergolong cukup besar, 64/128 GB. Jika masih kurang, bisa menggunakan micro SD hingga 1 TB. Urusan daya tahan baterai sudah sangat cukup untuk gaming, dengan kapasitas 4.000 mAh ponsel ini mampu digeber berjam-jam.
Fitur pelengkap ainya adalah fast charging, waterproof, NFC hingga wireless charging. Kekuatan dan kecepatan Razer Phone 2 didukung dengan RAM sebesar 8 Gb dengan chipset yang tertanam adalah snapdragon 845.
10. Xiaomi Prochophone F1
Xiaomi Procophone F1 menjadi rekomendasi terakhir dalam artikel ini sebagai HP gaming terbaik. F1 didukung dengan chipset snapdragon 845 yang tidak lain teknologi khusus untuk gaming yang mumpuni di kelasnya.
Untuk urusan daya tahan, F1 telah dibekali baterai 4.000 mAh. HP ini memiliki layar dengan ukuran 6,18 inci yang membuat nyaman penggunanya.
Saat bermain game, pengguna juga tidak perlu khawatir jika ponsel yang digunakan panas karena sudah didukung dengan teknologi liquid cool, sehingga kemungkinan kecil terjadi lag.
Bagaimana, apakah sudah lebih mantab untuk menentukan jenis smartphone untuk gaming kalian? Sebenarnya masih banyak lagi jenis HP gaming terbaik di kelasnya yang direkomendasikan.