Terkendala alat dalam menghasilkan konten yang akan diunggah di sosial media? Gunakan saja salah satu aplikasi bingkai foto terbaik berikut ini. Selain lengkap, fiturnya juga gratis.
Dengan adanya aplikasi jenis ini, foto yang dihasilkan lebih keren. Sehingga saat akan meungupload di sosial media jadi lebih semakin percaya diri. Apalagi didukung kualitas kamera yang bagus.
Memang saat ini sudah banyak aplikasi editing yang bisa dimanfaatkan. Bahkan beberapa aplikasi bisa digunakan untuk menghasilkan gambar dengan hasil yang sempurna.
Aplikasi Bingkai Foto Terbaik
1. Bingkai Foto Grid – PicCollage
Aplikasi ini menyediakan berbagai macam filter dan frame foto untuk menambah daya tarik pengguna. Hal tersebut dapat membuat pengguna lebih kreatif dalam mengedit foto yang sesuai keinginannya..
Walaupun aplikasi ini bisa digunakan dengan gratis, pihak developer juga menyediakan template premium dengan cara pengguna membeli produk aplikasi tersebut.
Aplikasi ini dikembangkan oleh Cardinal Blue Software Inc yang dapat digunakan di Android 5.1 minimum. Ukurannya bisa terbilang cukup besar yaitu 21 MB. Dapat dikatakan bahwa PicCollage cukup populer, karena telah diunduh oleh lebih dari 50 juta pengguna.
2. Aplikasi Bingkai Foto Keren – InFrame
InFrame terbilang sangat unik, karena ketika ingin edit foto maka secara otomatis aplikasi akan memberikan saran bentuk dan model frame yang cocok dengan foto tersebut. Rekomendasi itu bisa digunakan atau dilewati saja.
Selain itu, kamu juga dapat menambahkan kolase foto dengan menggunakan fitur-fitur yang ada. Jangan sampai ketinggalan, kamu bisa mengatur foto latar/background sesuai keinginan. Tidak hanya sampai disitu saja, aplikasi ini juga memungkikan untuk menambahkan tulisan (teks).
Bagi pengguna Android 4.1 sudah bisa menggunakan aplikasi ini di HP masing-masing. Untuk data pengguna InFrame, kini telah mencapai lebih dari 10 juta pengguna.
3. Afterlight
Afterlight akan memberikan efek garis terang pada foto. Warna terang pada garis tersebut cenderung ke arah warna neon. Fitur tekstur sebanyak 66 jenis dan berbagai macam frame foto yang sangat menarik disediakan dalam aplikasi keren ini.
Afterlight juga menyediakan fitur crop dan penulisan huruf/angka dengan pilihan font style. Beberapa fitur yang dimiliki yaitu 15 adjusment tools, 27 filter bawaan, 14 filter dari pengguna Instagram, dan filter baru berjumlah 18 jenis apabila pengguna mengupdate aplikasi ke versi premium.
Beberapa fitur yang disebutkan terdapat pada aplikasi berbayar atau aplikasi premiumnya (Pro). Untuk melakukan upgrade menjadi premium, pengguna harus mengeluarkan uang sebesar Rp.12.000,- per item melalui Google Play Store/App Store.
4. Photo Editor Collage Frame Pro
[appbox googleplay com.baiwang.StylePhotoCartoonFrame]
Kelebihan dari aplikasi Photo Editor Collage Frame Pro ini adalah dapat diunduh secara gratis untuk pengguna Android/iOS dengan fitur yang lumayan mumpuni. Rating dan pengguna untuk aplikasi ini terbilang sangat baik dan terpercaya.
Dengan fitur yang dimiliki kamu dapat memilih bingkai terlebih dahulu, kemudian menambahkan foto yang akan diedit. Karena free/gratis, wajar saja jika fitur-fitur tidak terlalu banyak dan variatif.
Akan tetapi aplikasi ini sangat cocok untuk media belajar untuk anak kecil atau orang yang sudah tua agar kembali menjadi aktif dan kreatif. Oleh karena itu, tampilan dibuat sederhana agar mudah untuk dioperasikan oleh siapa saja.
5. Photo Grid
Photo Grid pada awalnya digunakan untuk membingkai foto. Namun ternyata aplikasi ini memiliki banyak kegunaan mulai dari menggabungkan beberapa foto menjadi satu dan berbingkai. Selain itu, juga bisa membuat video dari beberapa foto yang dimiliki.
Dari segi frame, Photo Grid memberikan beberapa fitur yang gratis, dimana semua orang bisa menggunakan fitur ini secara bebas. Jadi, tidak membeli fitur premium pun tidak masalah, karena fitur gratisnya masih cukup layak untuk dipakai.
Meskipun setiap pengeditan akan ada watermark di pojok bawah, namun tenang saja, kamu bisa menghapusnya tanpa harus membeli versi premiumnya.
Kumpulan aplikasi populer lainnya!
6. Photo Frame Collage
Keunggulan dari Photo Frame Collage adalah banyaknya frame yang unik dan menarik. Pengguna juga bisa menggabungkan foto yang ada sesuai dengan bingkai dalam aplikasi, seperti bingkai berisi 5 foto, ataupun 9 foto.
Namun aplikasi ini hanya memberikan fitur template yang sedikit, sehingga pengguna hanya dapat menggunakan template yang tersedia saja. Untuk menutupi kekurangan tersebut, aplikasi ini menyediakan berbagai macam bentuk stiker yang bagus dan keren.
7. Pixlr
Pixlr merupakan aplikasi yang mempunyai berbagai macam fitur, mulai dari adjustment, effect, overlay, borders, type, dan stickers. Pengguna aplikasi ini akan merasa bebas untuk berkreasi, berekspresi, dan menjadikan lupa waktu dalam melakukan edit foto.
Kelebihan Pixlr adalah fitur yang ada di dalam aplikasi terbilang banyak dan beragam. Akan tetapi sebelum digunakan, pengguna diharuskan mendownload fitur dahulu dan jenis yang ingin di gunakan dalam aplikasi tersebut.
8. Mixoo Photo Collage
[appbox googleplay com.gpowers.photocollage]
Jika sedang mencari aplikasi bingkai foto, maka Mixoo Photo Collage terbilang cukup bagus untuk digunakan. Selain untuk menambah bingkai photo yang menarik dan bagus, aplikasi ini menyediakan fitur untuk memperbaiki kualitas fotomu menjadi lebih tinggi.
Sehingga foto bisa terlihat jelas, bagus, cantik, dan keren seperti memiliki kualitas premium. Hanya saja terdapat template yang harus dibuka dengan membeli aplikasi premiumnya, tidak seperti aplikasi lain yang harus mendownload fitur terlebih dahulu agar dapat menggunakannya.
9. PolyCam
PolyCam adalah aplikasi bingkai foto yang cukup unik dalam dunia edit bingkai foto. Penggunanya bisa membuat bingkai ala kamera polaroid dengan tambahan filter vintage yang terlihat lebih unik.
Akan tetapi, beberapa filter terdapat di aplikasi premium dimana pengguna harus membayar agar dapat menggunakan filter tersebut. Pada awal penggunaan, Wonder App Team yang merupakan developer aplikasi ini memberikan kelonggaran bagi pengguna untuk mengedit foto agar lebih estetik.
Hal tersebut dilakukan dengan menyediakan penggunaan fitur bebas yang dibatasi sampai dengan hari ke 3 (trial 3 Days). Selanjutnya pengguna diharuskan membayar bila ingin menggunakan aplikasi PolyCam.
10. HD Photo Frame
Aplikasi HD Photo Frame menyediakan berbagai macam frame tidak bergambar dan terkesan sederhana, klasik, namun mewah seperti halnya bingkai foto yang biasa dilihat di dinding ruang tamu.
HD Photo Frame ini ditujukan agar pengguna dapat menjadikan momen tertentu sebagai momen yang baik untuk diabadikan seperti halnya foto keluarga, foto wisuda, atau foto pernikahan.
11. Happy Birthday Photo Frame
Happy Birthday Photo Frame ditujukan kepada pengguna yang tidak sempat menghadiri atau terlambat datang ke acara ulang tahun seseorang. Oleh sebab itu, aplikasi ini menyediakan berbagai macam background, bingkai, dan kue ulang tahun sebagai filter.
Selain itu, aplikasi ini juga bisa menyampaikan kata-kata baik do’a maupun harapan dengan cara mengetikkan pesan dan diletakkan pada foto. Hal tersebut pasti akan menambah kebahagiaan tersendiri bagi orang yang sedang berulang tahun karena mendapatkan hadiah menarik.
Itulah deretan aplikasi bingkai foto yang bisa kamu gunakan untuk menjadikan foto lebih menarik. Cukup memilih aplikasi yang sekiranya diperlukan dan memenuhi kebutuhan, kamu akan mudah dalam berkreasi. Selamat mencoba!